Senin , 29 April 2024

PP SSK II dan HKS Riau Santuni Bayi Malang Usus Terburai di Inhu

PEKANBARU, (Khabarmetro.com)– Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) SSK II dan Himpunan Keluarga Sosial (HKS) Riau santuni bayi malang yang lahir dengan usus terburai di Desa Tanah Datar, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Jumat (19/2).

Santunan yang diberikan melalui program Jumat Berkah tersebut diserahkan langsung oleh Ketua PAC PP SSK II, M Hafies yang juga didampingi anggota PP serta HKS Riau. Dimana ia mengharapkan bantuan tersebut bisa meringankan beban keluarga dalam merawat bayi kedepan.

Selain itu, ia juga mengatakan jika selain bayi malang tersebut PAC PP SSK II dan HKS Riau, juga menyerahkan bantuan santunan untuk anak yatim, yatim piatu dan kaum duafa yang ada berbagai daerah di Riau. Dimana bantuan ini juga sudah menjadi kegiatan rutinitas bagi PAC PP SSK II dan HKS Riau setiap akhir pekan.

“Kita harapkan bantuan ini bisa mengurangi beban masyarakat kita yang membutuhkan,” katanya.

Hafies juga menyampaikan, pihaknya bersama HKS Riau juga meberikan bantuan atau wakaf Al-quran untuk Tahfiz Ahlul Quran. Dimana Al-quran ini sebagai bentuk dukungan untuk masyarakat menjadi tafiz quran.

“Kita juga berharap Al-quran ini juga bisa dipergunakan dengan baik dalam menuju masyarakat kita cinta dan gadis Quran kedepannya,” tutur Hafies.(dre)

Check Also

Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan

Region Head PTPN IV PalmCo Regional III Rurianto berpesan kepada segenap insan perusahaan agar menjadikan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *