Senin , 29 April 2024

Kelurahan Pebatuan Gelar Gerak Jalan Santai dan Senam Massal Siapkan Ratusan Doorprize

PEKANBARU (khabarmetro.com)- Memperingati Hari Jadi Kota Pekanbaru ke-239, Pemerintah Kelurahan Pebatuan Kulim akan menyelenggarakan kegiatan gerak jalan santai dan senam massal berhadiah bagi masyarakat, Minggu (9/7/2023) mendatang.

Gerak jalan santai ini akan dipusatkan di lokasi kantor lurah yang baru, tepatnya di Jalan Daru-daru yang dimulai pada pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai. Selanjutnya akan di laksanakan senam massal bersama bapak Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.

Adapun hadiah yang ditawarkan dinilai sangat begitu fantastis. Bagaimana tidak, hadiah menarik tersebut antara lain 1 unit Kulkas dua pintu sebagai hadiah utama, kipas angin, dan ratusan hadiah lainnya.

Selain kegiatan tersebut akan menggelar kegiatan dialog bertajuk “Bang Uun Menyapa” salah satu program Pj Walikota Pekanbaru Muflihun untuk menyapa masyarakat di kecamatan Kulim.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa memiliki dan persatuan diantara masyarakat di Pekanbaru khususnya kelurahan Pebatuan kecamatan Kulim terhadap kotanya. Selain itu, juga dilaksanakan kegiatan berdialog dengan warga bertajuk Bang Uun Menyapa merupakan program bapak Pj Walikota Pekanbaru Muflihun,” ujar Lurah Pebatuan Suwandi Nasution S.IP, Jum’at (7/7).

Selanjutnya, disampaikan Lurah Suwandi kepada seluruh masyarakat kecamatan Kulim mari kita ramaikan kegiatan jalan santai dan senam massal bersama Pj Walikota Pekanbaru bersempena HUT Kota Pekanbaru ke 239 yang akan dilalui rute jalan santai nanti star nya dari halaman Kantor Lurah Pebatuan jalan daru-daru selanjutnya jalan pesantren, kemudian menuju jalan kadiran selanjutnya menuju kembali ke jalan daru-daru pesantren ke kantor lurah Pebatuan.

Check Also

Syukuran Terpilih Sebagai Anggota DPRD Kota Pekanbaru

Zainal Arifin SE MH Santuni Ratusan Anak-anak Yatim Pekanbaru (khabarmetro.com) – Sebagai wujud rasa syukur …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *