Minggu , 28 April 2024

Ketua JMSI Riau Ajak Peserta Rakerda Doakan Zulmansyah Sekedang Terpilih Pada Kongres PWI XXV di Bandung

Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Riau Ajak Peserta Rakerda doakan Perjuangan Ketua PWI Riau yang akan bertarung pada Kongres PWI pada 25-26 September 2023 di Bandung nantinya. Dengan duduknya Zulmansyah Sekedang sebagai Ketua PWI Pusat akan menambah jumlah tokoh Riau yang berkiprah di Pusat.

Saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) JMSI Riau, (23/09/23) di Hotel Dharma Utama Pekanbaru, Ketua JMSI Riau, H. Dheni Kurnia mengatakan, bahwa duduknya Zulmansyah Sekedang di PWI Pusat akan menambah berkibarnya bendera Riau di Pusat.

Di hadapan Ketua DPRD Provinsi Riau dan ratusan pengurus JMSI Riau serta perwakilan Pengurus JMSI Kabupaten/Kota Se – Provinsi Riau, Dheni Kurnia menyampaikan, bahwa diantara pengurus JMSI Riau dan kabupaten Kampar ada yang akan mengikuti Kongres PWI di Bandung. Diantara beberapa kandidat Ketua PWI Pusat yang akan maju pada Kongres PWI ke XXV pada 25-26 September 2023 di Bandung nanti, salah seorangnya adalah Ketua PWI Provinsi Riau Zulmansyah Sekedang. “Semoga perjuangan Ketua PWI Riau berhasil pada Kongres ke XXV di Bandung nantinya,” ungkap Dheni Kurnia.

Dheni Kurnia juga mengajak Peserta Rakerda untuk selalu membuka jaringan JMSI seluas-luasnya di wilayah masing- masing. JMSI diharapkan dapat eksis dan memberikan kontribusi sesuai dengan kapasitasnya, ungkap Dheni Kurnia. (Adi Jondri).

Check Also

Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan

Region Head PTPN IV PalmCo Regional III Rurianto berpesan kepada segenap insan perusahaan agar menjadikan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *