Sabtu , 4 Mei 2024

Bertemu SPS Riau, Yousuf: Putra Specialist Hospital Melaka Siap Bekerja Sama dengan Media 

Pimpinan Media SPS Riau Memulai Program Media Visit di Melaka

Pengurus SPS Riau bersama jajaran Manajemen Putra Specialist Hospital Melaka. 

MELAKA (Khabarmetro.com) – Putra Specialist Hospital, salah satu rumah sakit ternama di Melaka, Malaysia, menyampaikan keinginannya untuk meningkatkan kemitraan dan kerja sama dengan berbagai pihak di Indonesia, termasuk Provinsi Riau, juga media di Riau, dalam menyemarakkan Tahun Melawat Melaka (TMM) 2024.

Keinginan pihak Putra Specialist Hospital tersebut disampaikan Assistant Senior Manager Yousuf Kassim saat menerima kunjungan rombongan pimpinan media massa yang tergabung dalam Serikat Perusahaan Pers (SPS) Riau di lantai 12 rumah sakit itu, Sabtu (30/12/2023).

“Kami sangat terbuka untuk menjalin kemitraan dan kerja sama dengan banyak pihak, terutama dari Riau, dalam pelayanan perobatan di Putra Specialist Hospital,” kata Yousuf, saat berbincang dengan rombongan yang dipimpin Ketua SPS Provinsi Riau Khairul Amri.

Sebagai rumah sakit terbesar di Malaysia, khususnya Negeri Melaka, Putra Specialist Hospital saat ini cukup banyak dikunjungi pasien dari Riau. Setiap bulan, kurang-lebih ada 300 pasien asal Riau yang berobat ke sana.

Hal itu selain karena memiliki fasilitas perawatan dan peralatan medis terlengkap, biaya berobat di Putra Specialist Hospital cukup terjangkau dan hampir semua dokter bisa berbahasa Melayu. Tentu ini sangat membantu dalam menangani keluhan dari para pasien yang datang berobat ke sana.

Sejak berdiri pada tahun 1995 hingga saat ini, guna melayani para pasien yang lebih maksimal, Putra Specialist Hospital Melaka memiliki 41 tenaga dokter spesialis dari berbagai disiplin ilmu. Beberapa di antaranya adalah spesialis neurology, cardiovascular, bedah plastik dan kosmetik, urology, orthopedic, radiologi, penyakit dalam, bedah mulut, ginjal, dan lain sebagainya. Rata-rata dokter spesialis lulusan Amerika, Inggris dan Australia.

Terletak di pusat kota Malaka, Putra Specialist Hospital Melaka memiliki bangunan yang terdiri dari 12 lantai dengan total 200 tempat tidur bagi pasien rawat inap, 5 tempat tidur UCU, 5 tempat tidur CCU, dan 5 kamar operasi.

“Putra Specialist Hospital Melaka juga memberikan fasilitas penjemputan di bandara Melaka bagi pasien yang melakukan penerbangan agar dapat segera menemui dokter spesialis,” tutur
Yousuf Kassim. Saat itu, Yousuf didampingi Asisstent Manager M Suresh dan Marketing Executive Khairul Azmi Baharuddin.

Tidak hanya itu, Putra Specialist Hospital Melaka juga memberi diskon sebesar 5% untuk Medical Check Up (MCU) dan rawat inap yang berlaku seumur hidup.

Dijelaskan Yousuf Kassim, mulai 1 Januari 2024, semua pasien yang sudah vaksin lengkap bisa berobat ke Melaka tanpa karantina. “Namun tentunya ada prosedur dan syarat yang harus diikuti,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Ketua SPS Riau Khairul Amri menyambut baik tawaran kemitraan dan kerja sama dari pihak Putra Specialist Hospital dalam menyebarluaskan informasi tentang berbagai keunggulan serta kelebihan bila berobat di rumah sakit tersebut.

“Tentu melalui kerjasama yang lebih baik ke depannya, SPS Riau siap untuk membantu menyebarluaskan tentang perobatan di Putra Specialist Hospital,” ujar Khairul Amri. Kunjungan ke Putra Specialist Hospital ini menandai dimulainya program Media Visit SPS Riau ke Melaka.

Usai diskusi dan membahas tentang model kerja sama, Assistant Senior Manager Putra Specialist Hospital Yousuf Kassim, kemudian mengajak rombongan SPS Riau meninjau berbagai fasilitas di rumah sakit tersebut. Mulai dari peralatan medis berteknologi canggih hingga ruang perawatan pasien.

“Kalau di ruangan VVIP yang ini pernah dirawat sejumlah tokoh Riau. Seperti bapak Tennas Effendi (almarhum, red), Bapak Wan Abubakar dan Wan Thamrin Hasyim (keduanya mantan Gubernur Riau, red),” ujar Yousuf. (Km1/irg)

Check Also

Waka Polres Pimpin Apel Siaga Hari Buruh

BANJAR XII — Kepolisian Resort Rokan Hilir (Polres Rohil) menggelar upacara Apel Siaga dalam rangka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *