Jumat , 26 April 2024

Fachkri Kadaf: Maju untuk Membangun Desa

SEMARAK PILKADES DI NEGERI SERAMBI MAKKAH

AIRTIRIS (khabarmetro.com)- Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Kampar pada 17 November 2021 mendatang tinggal hitungan hari. Banyak bakal calon yang bermunculan, mulai dari petahana (incumben) sampai bakal calon Generasi Muda (Milenial) yang berpotensi meramaikan kontestasi pesta demokrasi ditingkat Pemerintahan Desa itu.

Salah satunya adalah “FAKHRY FIRMANTO, SH,MH. atau yang akrab di sapa Pengacara “FAKHRY KHADAF. Sosok satu ini menyatakan siap maju secara demokrasi dan serius pada bursa kandidat Bakal Calon Kepala Desa Muara Jalai Kecamatan Kampar Utara.

‘Dengan harapan kedepan, menuju Pembangunan Desa yang berkemajuan, dengan niat tulus, saya bertekad untuk siap mengabdikan diri, pikiran tenaga untuk seluruh kemajuan Desa.

Melakukan perubahan yang lebih baik, agar cikal bakal regenerasi Desa Muara Jalai dan juga Pembangunannya maju dengan landasan agama yang kuat.

‘Saat dikonfirmasi lewat WA beliau mengungkapkan tekadnya didasari oleh niat ketulusan, berpijak pada saran Masyarakat, diawali dari Masyarakat, Musyawarah, Pelayanan yang lebih baik, pada hakikatnya bersama Masyarakat menuju jalan kebaikan, memajukan desa dimana ia dilahirkan menjadi cambuk bagi nya untuk memajukan desa kelahiran nya.

‘Kiprahnya di dunia Peradilan dan pengalaman di Organisasi membuat kobaran perjuangan membara untuk Tanah atau Kampung kelahirannya ini, agar bisa berbuat untuk halayak banyak, karena menurutnya menjaga dan memajukan tanah kelahiran adalah salah satu amanah yang akan dia lakukan.

“Alhamdulillah atas izin allah dan restu seluruh yang terkait, maka saya bisa mendaftarkan diri menjadi bakal calon Kades Muara Jalai, jika kelak diamanahkan, saya akan melibatkan semua unsur, dalam membangun desa secara bersama-sama, baik itu sesepuh di Kampung, apak – apak, amak – amak, mamak, seluruh elemen dirangkul dengan kesederhanaan dan transparan, juga dapat melalui organisasi karang taruna desa, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama semua akan dilibatkan, sehingga transpransi keputusan atau kebijakan tidak lagi menjadi rahasia, informasi publik akan dibuka seluas luasnya untuk keadilan masyarakat, tutur Fakhry (Rabu, 13-10-2021).

“Fakhry’ mempunyai visi kedepan yaitu terwujudnya desa muara jalai bersatu, beradat, mengayomi, transparan berlandaskan akhlak mulia. “atas nama pribadi dan seluruh keluarga serta masyarakat, saya hanya dapat berdoa dan berusaha, untuk doa dan dukungan hanya Allah yang dapat membalasnya, nantinya masyarakatlah yang menentukan hasil akhir dari Calon calon Pemimpin Desa Muara Jalai.

‘Ia juga berharap pelaksanaan pilkades di desa Muara Jalai berjalan lancar, aman, dan kondusif, tak lupa menjaga Protokol Kesehatan, sukses sesuai tahapan dan menghasilkan pemimpin sesuai hati nurani masyarakat. (km01)

Check Also

Hadiri Halal Bi Halal HKR, Wabup Minta Seluruh Masyarakat Rohul Tingkatkan Kebersamaan Dan Persatuan

Rohul -Mengangkat Tema “Merajut Kebersamaan Meraih Kemenangan” Himpunan Keluarga Rokan Hulu (HKR )Pekan baru Provinsi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *