Jumat , 19 April 2024

Duh…6 Nakes Meranti Kembali Terpapar Covid 19

Salah seorang tenaga kesehatan Kepulauan Meranti sedang menjalani tes swab, kemarin

MERANTI (khabarmetro.com) – Sejumlah tenaga kesehatan (Nakes) di Kepulauan Meranti kembali terkonfirmasi positif Covid 19. Buntut hal tersebut, Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kepulauan Meranti kemudian melakukan tracing kepada seluruh tenaga kesehatan dan keluarga yang kontak erat dengan para pasien Covid-19.

Tracing dilakukan dengan melakukan pengambilan sampel swab kepada seluruh kontak erat pada Sabtu (25/10) sore bertempat di kantor Dinas Kesehatan (Diskes) Kepulauan Meranti.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kepulauan Meranti Muhammad Fahri SKm menjelaskan, pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh kepada tenaga kesehatan dan keluarga kontak erat untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.

”Kita melaksanakan swab kontak erat, yang dimana petugas kita di beberapa bidang terkonfirmasi positif Covid, dan juga areal puskesmas Selatpanjang,” ujar Fahri kepada Pekanbaru Pos di sela-sela pelaksanaan pengambilan swab.

Saat uji swab, hampir 100 orang dari Nakes dan keluarga yang kontak erat dengan pasien. Namun, proses pengambilan sampel dilakukan secara terpisah.”Sekitar hampir 100 orang (pengambilan sampel),” jelas Fahri.

Nantinya, sampel tersebut akan langsung dikirim ke Pekanbaru untuk diketahui hasilnya. Ia menyebutkan, hingga saat ini ada enam petugas kesehatan yang terkonfirmasi Covid-19 dan saat ini telah menjalani isolasi di RSUD maupun Balai Latihan Kerja (BLK) Kepulauan Meranti.

“Saat ini terkonfirmasi enam, petugas di Puskemsmas dan RSUD. Dokter satu, pelaksana tracing dan tracking satu, dan lainnya termasuk kontak erat dengan temannya (tenaga kesehatan) yang masuk isolasi,” ungkapnya.

Terkait kejadian ini, pihaknya akan mulai mengevaluasi am memperbaiki kinerja mereka dalam penanganan Covid-19. ”Ke depan kita tentu harus memperbaiki sistem yang ada terkait kehati-hatian kita terhadap penambahan kasus-kasus kita,” tuturnya.

Menurutnya, hal ini perlu dilakukan agar penanganan Covid-19 di Kepulauan Meranti dapat berjalan dengan baik.

Dari data yang diperoleh dari tim Gugus Tugas Covid 19 Kepulauan Meranti, hingga saat ini ada tercatat ada 20 pasien Covid 19 yang masih diisolasi. Dimana 12 pasien diataranya diisolasi di BLK dan 8 pasien diisolasi di RSUD Kepulauan Meranti. (dam)

 

Check Also

Puluhan Buruh Bongkar FUK-SPTI PT Naga Mas Argo Mulia Desak Nazarial Dicopot sebagai Ketua FUK Desa Talikumain

Penyerahan surat mosi tidak percaya kepada pengurus DPC SPTI Senen 15/04/2024 ROKAN HULU– Puluhan anggota …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot thailand slot gacor resmi demo slot