Kamis , 25 April 2024

Akhir Yani, Kembali Nahkodai PWI Kampar kedua kalinya Masa Bakti 2020-2023

Bangkinang Kota (Khabarmetro.com) – Konferensi VI Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kampar periode 2020-2023 secara resmi dibuka langsung oleh Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH yang diadakan di Cafe Puncak Batam Bangkinang Kota, rabu (11/11/20).

Catur Sugeng mengatakan bahwa PWI adalah corong informasi dari pemerintah untuk masyarakat, dan sebaliknya
Selama ini PWI kampar dinilai cukup mempunyai sumbangsih pemikiran dalam membangun Kampar ,dan harapan tentunya nanti siapapun yang terpilih dapat bersinergi dengan pemerintah dan stake holder lainnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kampar Akhir Yani,SE menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati kampar dan forkopimda kampar yang selalu kendukung kerjasama dengan PWI kampar khususnya untuk membangu Kampar lebih baik.

Setelah proses berlalu sampailah pada puncak kegiatan yakni pemilihan ketua yang mana dalam hal ini terjadi dua pilihan, apakah musyawarah mufakat, atau sistem voting.

Pada akhirnya, terjadi kesepakatan bahwa pemilihan ketua melalui voting. Setelah dilakukan akhirnya muncullah 2 nama yang bertarung yaitu Akhir Yani dan Molly Wahyuni. Namun Molly dengan kerendahan hatinya tidak maju maka, Akhir Yani terpilih lah secara aklamasi, dinyatakan sebagai Ketua PWI Kampar periode 2020-2023 mendatang.

Selain Bupati kampar hadar diacara Konferensi pwi ini juga hadir Ketua DPRD muhamad Faisal ST , Sekda kampar Yusri dan ferkopimda Kebupaten Kampar.(aaz)

Check Also

Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan

Region Head PTPN IV PalmCo Regional III Rurianto berpesan kepada segenap insan perusahaan agar menjadikan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *