Caleg Khairul Amri SPi Diundang Hadir dan Ikut Bernyanyi
Caleg Golkar dapil 6 Tuahmadani dan Binawidya Khairul Amri SPi bersama Ketua RW 19 Amran (kanan) dan warga.
TEROPONG (Khabarmetro.com)- Masih di suasana HUT ke-78 Republik Indonesia, warga di RW 19 Kelurahan Sidomulyo Barat, Tuahmadani menaja malam hiburan di lapangan komplek perumahan.
Ketua RW 19 Amran beserta pada ketua RT, ketua masjid, ketua pemuda dan perangkat RW lainnya nampak ikut bergembira. Di lapangan itu sudah berdiri panggung, Ahad malam (20/8/2023).
Caleg Golkar ke DPRD Kota Pekanbaru Khairul Amri SPi datang, diundang khusus ke lokas acara. Walau sedikit terlambat dan hujan turun rinyai, tapi acara berjalan lancar. Kemeriahan nampak jelas, warga semuanya ikut berhibur.
Khairul Amri hadir bersama istri Rokiah SPd dan tim. “Terima kasih pak Amran, pak RT, tokoh masyarakat dan seluruh warga RW 19 sudah berkenan mengundang kami hadir. Mari kita meriahkan HUT RI ini sebagai rasa syukur kita atas kemerdekaan negara kita,” ucap Khairul saat diminta memberi sambutan.
Ia juga diberi kesempatan untuk menyumbangkan suara. Dan, kesempatan ini dimanfaatkan Khairul untuk bernyanyi bersama warga. Nampak sangat meriah. Selama bernyanyi, seluruh warga terhibur dan banyak pula yang ikut bergoyang di depan panggung.
Ketua RW 19 Amran, memberikan sambutan. Ia dengan suara lantang menyampaikan, bahwa Khairul Amri SPi ini akan maju sebagai Caleg DPRD Kota Pekanbaru. “Pak Khairul ini akan jadi caleg DPRD Kota Pekanbaru dari Golkar. Mari kita dukung beliau. Kita doakan beliau duduk di legislatif,” kata Amran.
Ia pun mengingatkan supaya warga tidak menyia-nyiakan hak pilihnya. Ingat, kata dia, Pemilu dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024. Jangan sampai warga RW 19 tidak ikut memilih.
Dan, untuk DPRD Provinsi Riau Amran mengajak warganya untuk mendukung Caleg Golkar Ida Yulita Susanti. “Ke DPRD Riau kita sudah kenal dan dekat dengan Ibu Ida. Mari kita dukung beliau. Semoga mereka berdua ini duduk di legislatif,” teriak Amran, sambil menunjuk spanduk bergambar Ida Yulita di tenda.
Acara malam itu, sangat meriah. Ibu dan bapak seluruh warga ikut berbaur. Sebelum pulang, seluruh yang hadir terutama ibu-ibu foto bersama Khairul Amri SPi, istri dan tim. Ikut pula Ketua RW 19 Amran dan perangkat. (Km1/irg)