Rabu , 24 April 2024

SPS Pusat Puji Kemajuan SPS Riau

 

Ketum SPS Pusat, Januar P Ruswita melakukan pemotong nasi tumpeng perdana, pada HUT SPS ke-77, Rabu (8/6/2023)

PEKANBARU (khabarmetro.com)-Ketua Umum Serikat Perusahaan Pers (SPS) Pusat, Januar P Ruswita terus terang sangat salut melihat kamajuan yang dilakukan SPS Riau. Pasalnya, SPS Riau yang dipimpin Khairul Amri cepat dan tanggap serta akrab dengan mitra kerja seperti Pemprov Riau, Peusahaan BUMN serta stokeholders di daerah ini.

Pernyataan dilontarkan Ketum SPS H. Januar P Ruswita pada acara Hari Ulang Tahun (HUT) Serikat Perusahaan Pers (SPS) Ke 77, Kamis (8 /6/2023) di Balai Cangi Provinsi Riau.

Acara helat HUT SPS ke 77 di Provinsi Riau cukup meriah dengan menangkat tema ” Transformasi Industri media Untuk Bangkit Bersama”. Tanpak hadir Ketua Umum SPS Januar P Ruswitai, Gubri diwakili Asisten I Drs H Masrul Kasmi MSi, Ketua LAM Riau Taufik Ikram Jamil, kepala SKK Migas dan Kadis Kominfotiks Erisman Yahya dan tamu undangan lainnya.

Dikatakan Januar, para peserta dan pengurus SPS Riau harus bangga punya Ketua SPS Riau seperti Khairul Amri, orangnya hebat, kreatif dan pergaulanya sangat luas yang tentunya sangat berdampak positif sekali untuk kemajuan organisasi.

Buktinya, sudah 2 tahun SPS Riau dipimpin Khairul Amri banyak hal sudah dilakukan. Hebatnya lagi, pengurus SPS Riau sekarang dekat dan bisa merangkul Pemprov Riau dan lembaga lainnya, sehingga setiap acara mendapat support dari Gubri dan pihak lainnya.

Selain itu, SPS Riau sering membuat SPS lain cemburu, karena apapun kegiatan dilakukan SPS Pusat, SPS Riau selalu menjadi terbaik. “Pengurus SPS Riau ini memang oranya.kreatif dan kompak. Dan terbukti banyak moment penting SPS Riau selalu.terdepan. seperti HUT SPS sekarang ini, tingkat pusat belum melakukan apa- apa tetapi SPS Riau sudah mengadan seminar dan potong nasi tumpeng, luar biasa SPS Riau,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua SPS Riau, Khairul Amri mengucapkan selamat datang atas  kehadiran Ketum SPS Riau di Bumi Lancang Kuning dan Gubri menghadiri acara HUT SPS ke -77.

Tentang hal keberadaan SPS Riau, sudah mencoba dan berbuat untuk kepentingan organisasi dan peserta dan pengurus. Bahkan, terakhir, SPS Riau juara terbaik 2 setelah SPS Sumut (Rls)

Check Also

Hadiri Halal Bi Halal HKR, Wabup Minta Seluruh Masyarakat Rohul Tingkatkan Kebersamaan Dan Persatuan

Rohul -Mengangkat Tema “Merajut Kebersamaan Meraih Kemenangan” Himpunan Keluarga Rokan Hulu (HKR )Pekan baru Provinsi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot thailand slot gacor resmi demo slot