Jumat , 26 April 2024

Siswa SMAN Plus Prov Riau Raih Perunggu du OSN

PEKANBARU (Khabarmetro.com) – Siswa SMA Negeri Plus Provinsi Riau berhasil meraih medali perunggu dalam ajang OSN (Olimpiade Sains Nasional) tingkat SMA se-Indonesia Tahun 2020 Bidang Kebumian pada 6- 16 Oktober yang dilaksanakan secara daring.

Sekolah yang beralamat di Jalan Kubang Raya Nomor 1447, Kubang raya, Kampar yang dikepalai oleh Andri Karmidi MPd mengatakan lomba OSN ini seharusnya dilaksanakan di Bangka Belitung, jadi karena pandemi covid 19 maka perlombaan dilaksanakan secara daring.

Tidak hanya itu, Andri Karmidi juga mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi yang berhasil diraih siswanya. “Alhamdulillah kita mendapatkan mendali perunggu dalam OSN. Untuk itu kita terus berusaha semaksimal mungkin untuk meraih target mendapatkan medali emas” ujarnya pada Sabtu (17/10/2020).

Pihaknya juga telah berupaya maksimal dengan mengolah kemampuan para siswa di bidang sains sejak kelas X dengan memberikan pembinaan guna mempersiapkan olimpiade sains.

“Tahun ini kita bisa mengantarkan siswa dengan segala kemampuan kita di tingkat Nasional dan pulang membawa medali perunggu,” lanjut Andri.

Siswa berprestasi tersebut yakni Gevin Kurniawan atau sapaan akrabnya Gevin, anak pertama dari lima bersaudara. Anak dari bapak Aipda Ardiyus akanit Intel Polsek lubuk dalam Polres Siak dan Ibu Ratna sari dewi ini tidak hanya mengharumkan nama baik sekolah Gevin juga membanggakan kedua orang tuanya dengan berberbagai prestasi yang diraihnya. Misalnya juara Umum di SMA Negeri Plus Prov Riau dan juara 2 lomba bujang dara tingkat tualang Tahun 2018.

Kata Andri, Lomba kompetisi OSN ini di wakilkan oleh seluruh provinsi yang ada di indonesia dengan jumlah peserta lebih kurang 900 orang di semua cabang, lomba yang di adakan PUSPRESNAS yang di bawah naungan kementrian pendidikan dan kebudayaan ini meliputi 9 bidang yaitu Astronomi, Biologi, Fisika, Geografi, Kimia, Kebumian, Ekonomi, Matematika, Informatika. ” Dan Provinsi Riau menduduki peringkat ke 6 Nasional”. Ungkapnya

Ia juga berharap dengan prestasi yang diraihnya, Mudah-mudahan ini tetap menjadi motivasi anak didik kami untuk terus mempertahankan prestasi di bidang akademik dan non akademik. (Syi)

Check Also

Syukuran Terpilih Sebagai Anggota DPRD Kota Pekanbaru

Zainal Arifin SE MH Santuni Ratusan Anak-anak Yatim Pekanbaru (khabarmetro.com) – Sebagai wujud rasa syukur …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *