Selasa , 19 Maret 2024

Sekda Buka Pasar Ramadhan 1444 H Tahun 2023 Di Bagansiapiapi

BAGANSIAPIAPI (khabarmwtro.com)-Sekretaris Daerah (Sekda) H Fauzi Efrizal resmikan pasar Takjil sebagai rangkaian semarak Ramadhan 1444 H Tahun 2023 yang digelar Pemkab Rohil di sepanjang koridor jalan Mawar dari simpang Jalan Merdeka.

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Sekda Rohil H Fauzi Efrizal didampingi Kajari Rohil Yuliarni Appy SH MH,Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Mursal,Kasatpol PP Syafnurizal, Kapolsek Bangko Kompol Dedi Susanto,Camat Bangko Aspri Mulya serta berbagai unsur lainnya.

Keberadaan Pasar takjil ini merupakan bagian tak terpisahkan dari tradisi Ramadan di Kota Bagansiapiapi yang selama ini penjual takjil banyak bertebaran di pinggir-pinggir jalan dengan menjual aneka menu makanan khas untuk berbuka puasa.

Sekda Rohil H Fauzi Efrizal mengatakan,Pasar Ramadhan ini di buka untuk membantu masyarakat berbelanja makanan maupun takjil untuk berbuka puasa selama bulan Ramadhan.

“Di pasar Ramadhan ini semua makanan khas Rohil ada tersedia di jual pedagang musiman khusus di bulan Ramadhan dan tidak ada dijual pada hari biasanya,produk ciri khas makanan Bagansiapiapi kini muncul di bulan puasa yang di sediakan di pasar ramadhan ini,”Ucapnya.

Untuk itu,Sekda menghimbau serta meminta kepada masyarakat khususnya para pedagang di pasar Ramadhan ini harus ada inovasi terbaru terutama dalam memasarkan produk UMKM itu sendiri.

“Di Kota Bagansiapiapi ini tidak hanya masyarakat Melayu yang berbelanja melainkan juga ada warga Tionghua dan warga non muslim untuk menikmati masakan khas Bagansiapiapi,”Sebutnya.

Selain itu,Sekda juga mengharapkan kepada penjual untuk menjaga kualitas dan mutu masakan yang di jual,sehingga masyarakat yang belanja di sini dimanjakan dengan makan enak apalagi nyaman untuk berbelanja.

Sementara,Kadis Perindag Rohil Mursal dalam sambutanya menyebutkan pasar Ramadhan merupakan pasar tahunan yang dibuka sempena Bulan Suci Ramadhan.

”Pasar ini khusus untuk pedagang yang menjual takjil untuk berbuka puasa, pedagang yang berjualan disini kita akomodir, ”Sebut Nursal.

Usai membuka secara resmi,Sekda bersama rombongan meninjau secara langsung berbagai macam makanan yang dijual masyarakat di pasar ramadhan tersebut.(Eka).

Check Also

PTPN IV PalmCo Tanggulangi 1.100 Anak Stunting Wujudkan Indonesia Emas 2045

Ketua IKBI PTPN IV PalmCo Lina Jatmiko saat menyerahkan bantuan penanganan anak stunting di Jambi, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot online slot gacor link slot gacor slot gacor resmi 5unsur2