Jumat , 26 April 2024

Persinas Asad Tuan Rumah Komsos kreatif kodim 0301/Pekanbaru

PEKANBARU (Khabarmetro.com) – Perguruan Pencak Silat Nasional (Persinas) Asad menjadi tuan rumah diberlangsungkanya kegiatan (Komunikasi Sosial) Komsos kreatif  yang di taja kodim 0301/Pekanbaru  dengan IPSI yaitu pagelaran pencak silat tradisional. Rabu (9/12/2020)

Turut Hadir Dandim 0301 Pekanbaru yang di wakili oleh Danramil 05 Sail Kapt. Sugeng santoso, ketua bidang organisasi IPSI  kota pekanbaru Epiardi Anam, ketua pengkot pekanbaru persinas Asad Syawal SE, Ak ketua perguruan dan ratusan pesilat dari empat perguruan pencak silat (PPS) yaitu  PPS Kumango.PPS buluhtua, PPS kundur
serta undangan lainya.

Danramil 05 Sail Kapt. Sugeng santoso mengatakan kegiatan ini untuk Menjalin sinergisitas antar pihak kodim 0301 dan perguruan Pencak silat tradisional yang merupakan warisan budaya  leluhur yang tentu harus kita terus lestariakan dengan berbagai kegiatan.

“komsos ini agenda rutin dan sebagai tolak ukur  untuk lebih maju, berprestasi, semarak di lain waktu mengingat sekarang Masih pandemi kita tetap berusaha semaksimal mungkin  mengikuti prokes” katanya.

Ketua bidang organisasi IPSI pekanbaru Epiardi Anam mengatakan terima kasih pada persinas Asad mampu menunjukan diri bisa mewadahi dari berbagai perguruan silat tradisional untuk saling belajar dan berlatih serta menjalin silaturahmi sehingga sukses menyelenggarakn acara ini.

Komsos kreatif  dari kodim 0301 ini hendaknya di contoh dari pihak lain diharapkan ikut berperan aktif untuk melestarikan dan memajukan pencak silat seni tradisional ” generasi muda tidak hanya pandai berlaga  di gelanggan namun perlu mengetahui seni dari beladiri baik makna seni  gerak dan tikam ” ucapnya.

Sementara tuan rumah kegiatan  perguruan silat nasional (PERSINAS ) ASAD  Syawal H SE, Ak mengatakan perguruanya siap bersinergi dengan pihak manapun untuk bersama melestarikan dan memajukan pencak silat yang merupakan budaya nusantara dan warisan dunia ” komsos  ini merupakan ajang untuk pembinaan dan kaderisasi para pemuda untuk tetap mencintai budaya warisan leluhur kita seni beladiri tradisional ” ucapnya.

Dalam kegiatan komsos ini  ratusan pesilat dari empat perguruan pencak silat (PPS) yaitu  PPS Kumango.PPS buluhtua, PPS kundur unjuk kebolehan berbagai seni yang menjadi andalan perguruanya. Persinas Asad memperoleh apresiasi dari para undangan dan penonton karana paling banyak jumlah pesilat dan kostum yang apik. (YTG)

Check Also

Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan

Region Head PTPN IV PalmCo Regional III Rurianto berpesan kepada segenap insan perusahaan agar menjadikan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *