Kamis , 18 April 2024

PENYERAHAN TIANG PENUNJUK ARAH JALAN DAN PETA DESA SIDO MUKTI OLEH MAHASISWA KKN BALEK KAMPUNG UNIVERSITAS RIAU 2021

Pelalawan (khabarmetro.com) – Pada hari Senin tanggal 23 Agustus 2021 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Balek Kampung Universitas Riau 2021 Desa Sido Mukti, Kecamatan Pangkalan Kuras Kabupaten Pelalawan Menyerahkan Tiang Penunjuk Arah Jalan dan Peta Desa kepada PLT Kepala Desa Sido Mukti Bapak Imam Santoso.

Tiang penunjuk arah jalan biasa kita jumpai di daerah persimpangan jalan. Dimana saat berada di daerah ini, tak jarang kita mengalami kesulitan dalam memilih jalan yang harus dilalui. Maka dari itu, tujuan dipasangnya tiang penunjuk arah adalah untuk memandu pengguna jalan memilih jalan mana yang tepat untuk menuju ke lokasi tertentu. Dari segi desainnya, tiang penunjuk arah memiliki plang nama tempat yang secara umum berbentuk seperti arah panah. Jumlah plang namanya ini tergantung dari jumlah tempat penting di persimpangan itu sendiri.

Desa Sido Mukti belum memiliki Tiang Penunjuk Arah Jalan. Oleh karena itu, Mahasiswa KKN Desa Sido Mukti berinisiatif membuat Tiang penunjuk arah Jalan yang terbuat dari besi dan dicat warna biru. Tujuan pembuatannya adalah untuk menyediakan fasilitas penunjuk jalan yang dapat dimanfaatkan oleh semua warga yang hendak menuju ke suatu tempat penting seperti area perkantoran, Sekolah, Tempat Ibadah dan Pasar.

Sedangkan Peta desa merupakan peta tematik bersifat dasar yang menyajikan unsur-unsur alam dan unsur tema khusus yang pemilihan skalanya mempertimbangkan penyajian seluruh wilayah desa tersajikan dalam satu muka peta.
Tujuan pembuatannya adalah untuk mempermudah Masyarakat Desa Sido Mukti mengetahui batas- batas desa dan lokasi-lokasi Desa Sido Mukti.

Peta Desa berukuran 1 x 1,5 meter dipasang di Kantor Desa Sido Mukti untuk melengkapi Inventaris Kantor Desa. Peta Desa tersebut dibuat oleh anggota KKN Bidang PUBDOKDES dengan sumber data yang diperoleh dari Arsip Desa Sido Mukti. Menurut Wina Hariska Putri selaku Penanggung Jawab Pembuatan Peta Desa mengatakan “Saya harap Peta Desa ini dapat bermanfaat bagi Warga Desa Sido Mukti dan dapat membantu melengkapi inventaris kantor desa. Walaupun tanda medan yang saya masukkan belum lengkap, saya harap dengan adany
a peta ini akan ada yang mengupgrade nya dikemudian hari menjadi lebih lengkap dan bagus.”

Kegiatan Penyerahan Tiang Penunjuk Arah Jalan dan Peta Desa ini disambut baik oleh PLT Kepala Desa Sido Mukti beserta Aparat Desa.
Dan Tiang Penunjuk Arah Jalan dan Peta Desa ini merupakan Kenang-Kenangan dari Program Kerja Mahasiswa KKN Balek Kampung Universitas Riau 2021 yang dapat diingat dan dimanfaatkan oleh Warga Desa Sido Mukti dalam Jangka Waktu Panjang. (km3)

Check Also

Syukuran Terpilih Sebagai Anggota DPRD Kota Pekanbaru

Zainal Arifin SE MH Santuni Ratusan Anak-anak Yatim Pekanbaru (khabarmetro.com) – Sebagai wujud rasa syukur …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot thailand slot gacor resmi demo slot