Kamis , 28 Maret 2024

Pejabat Postif Covid-19, Pemprov Riau Pastikan Roda Pemerintahan Tetap Jalan

PEKANBARU, (Khabarmetro.com)– Meski Gubernur Riau beserta beberapa pejabat penting lainya di terkomfirmasi positif Covid-19. pemerintahan provinsi (Pemprov) Riau pastikan roda pemerintahan berjalan baik.

Hal tersebut diungkapkan, Asisten III Setdaprov Riau, H Syahrial Abdi, usai mengikuti acara Penandatanganan Nota Kesepakatan dan Rencana Kerja Antara Gubernur Riau dan Perwakilan BPKP ,secara virtual, Rabu (2/12) di gedung daerah Pekanbaru. Dikatakannya jika untuk program pemerintahan itu juga sudah ada masing-masing pejabat yang bisa menjalankan tugas para pejabat yang terkena musibah Covid-19. Sehingga kegiatan akan tetap jalan dan tidak ada yang perlu di khwatirkan.

“Untuk itu kita pastikan tidak ada kegiatan yang terhambat,” katanya.

Selain itu kata Pj Bupati Bengkalis ini, untuk memastikan pemerintahan berjalan baik, berbagai pihak di pemprov Riau telah berbagi tugas untuk kegiatan. Termasuk sama Wakil Gubernur Riau Edy Nayar Nasution dan beberapa asisten.

“Seperti saya sendiri selama tiga hari ini standby di Pekanbaru, di kantor Gubernur meski mendapat tugas Pj Bupati Bengkalis. Artinya semua tugas sudah kita bagi, kita backup semua kegiatan, dan sudah bagi habis kegiatan bersama pak Wagub Riau dan beberapa asisten,” jelasnya.

Untuk beberapa kegiatan yang terkait pertemuan, ia juga mengatakan jika Pemprov Riau juga membuat pembatasan atau mengurangi sesuai dari yang direncanakan sebelumnya. Dimana kegiatan tersebut diarahkan melalui virtual demi menjaga dan mengantisipasi adanya penyebaran Covid-19 yang hingga kini masih terus meningkat di Riau.

“Dan informasi itu juga sudah dikoordinasikan dengan seluruh OPD untuk mengurangi kegiatan yang ada pertemuan. Diantanranya kegiatan yang dingelar seperti di hotel maupun lainya yang diarahkan bisa di upayakan secara virtual,” ujarnya.

Dengan adanya langkah-langkah tersebut, ia berharap juga dapat mengantisipasi penyebaran Covid-19 dan menghidari penukaran yang tidak diinginkan.

“Saat ini perkembangan Covid-19 di Riau masih termasuk rawan, maka itu kita terus waspada dan menyiapkan langkah-langkah antisipasi dengan baik. Seperti mengurangi kegiatan yang ada pertemuan ini,” tuturnya.(dre)

Check Also

Tebar Keberkahan di bulan Ramadhan, Forum Boedak Melayu Berbagi Takjil

Sungai Pakning — Di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan, Forum Boedak Melayu Kecamatan Bukit Batu …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot online link slot gacor slot gacor resmi