Jumat , 19 April 2024

Kebanyakan PIN, MBanking Bank Riau Kepri Bikin Puyeng Pengguna

 

PEKANBARU (Khabarmetro.com)– Kebanyakan PIN aplikasi Mobil Banking (M-Banking) Bank Riau Kapri bikin puyeng beberapa nasabah dalam penggunaan. Pasalnya, untuk bertransaksi nasabah harus memasukan PIN beberapa kali yang membuat nasabah sedikit kesulitan.

Tambah lagi, PIN yang diminta untuk transaksi itu dimasukan secara acak yang juga membuat nasabah harus mikir panjang untuk mengingat digit angka PIN sesuai yang diminta. Sehingga nasabah menilai aplikasi M-Banking ini tidak sesuai yang dipromosikan pihak Bank Riau Kapri untuk mempermudah, mempercepat dan memanjakan nasabah dalam bertransaksi.

Hal itu diungkapkan oleh salah seorang nasabah pengguna M-Banking Bank Riau Kepri Banking, sebut saja Andi (Nama samaran. Red), Jumat (2/4) di Pekanbaru. Dikatakannya jika yang mebuat kerepotan menggunakan M-Banking itu karena setiap bertransaksi harus mengingat digit angka PIN yang diminta secara acak. Dan itupun setelah memasukan beberapa kali PIN sebelumnya.

“Untuk proses transaksi, kita diminta masukan dua digit PIN secara acak. Contohnya, pertama kita disuruh masukan PIN ke dua dari MPIN kita, setelah itu diminta lagi masukan PIN ke lima, baru bisa transaksi. PIN ini juga setelah memasukan beberapa kali mulai awal penggunaan,” ujarnya.

Untuk menggunakan M-Banking Bank Riau Kepri ini tambahnya, ia juga harus menggunakan beberapa sandi atau PIN lainya. Bahkan karena kebanyakan, ia mengaku juga pernah mengalami beberapa kesalahan karena lupa.

“Yang saya khawatirkan lagi, PIN itu yang saya gunakan untuk ATM juga. Sementara setiap bertransaksi kita harus memasukan PIN meskipun secara acak. Karena kalu sering transaksi bisa seluruh angka PIN kita bisa dimasukan. Maka itu saya juga jadi ragu keamanannya,” ujarnya.

Secara kecanggihan ia mengakui M-Banking Bank Riau Kepri cukup bagus dan lengkap, hanya saja program penggunaannya kalau bisa dipermudah lagi layaknya M-Banking bank-bank lain yang mudah, gampang dan aman dalam penggunaan.

“Justru menurut saya M-Banking Bank Riau Kepri sebelumnya cukup mudah dalam penggunaan. Meskipun terkadang juga sering ada gangguan onlinenya. Seharusnya yang ini kan bisa lebih bagus lagi sesuai kecanggihannya,” tuturnya.

Beberapa waktu lau, M-Banking Bank Riau Kepri ini juga sempat dikritik Ketua Komisi III DPRD Riau Husaimi Hamidi, dengan permasalahan yang sama. Dimana ia sendiri juga merasakan repotnya menggunakan M-Banking Bank Riau Kepri karena kebanyakan PIN dalam penggunaan. Sehingga ia juga mengomentari ini juga harus menjadi bahan evaluasi bagi pihak manajemen Bank Riau Kepri.

Ia juga mengatakan, jika permasalahan seperti ini harus ditindaklanjuti dengan cepat. Karena ini juga menyangkut pada pelayanan dan kepercayaan masyarakat sebagai nasabah terhadap bank daerah yang harus jadi kebanggaan bagi masyarakat dan daerah.

“Sebenarnya ini juga kembali kepada sumber manusianya, untuk itu harus dibenahi lagi. Termasuk beberagai permasalahan lainya yang masih saja terjadi lingkungan Bank Riau Kepri dan sudah sering saya komentari,” tutur fraksi PPP Riau ini.

Sementara, Direktur Utama (Dirut) Bank Riau Kepri, Andi Buchari sebelumnya menyampaikan, jika M-Banking Bank Riau Kepri ini merupakan aplikasi layanan perbankan secara elektronik yang aman dan terpercaya yang dipersembahkan Bank Riau Kepri untuk mempermudah nasabah.

Dimana M-Banking Bank Riau Kepri ini, merupakan aplikasi dismartphone yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan dimana saja nasabah berada. M-Banking Bank Riau Kepri ini juga menggunakan kode akses dan PIN otentikasi transaksi untuk keamanan nasabah.

“Ini juga sesuai kecanggihan teknologi yang bisa membantu dan memudahkan nasabah serta tidak perlu datang ke Bank lagi untuk melalukan transaksi,” tuturnya.(dre)

Check Also

Yayasan Sekawan Serahkan Nasi Kotak untuk Anak-anak Panti Nur Rahmat Ilahi Kubang

Pekanbaru (khabarmetro.com) – Sebagai wujud kepeduliannya terhadap anak-anak yatim dan piatu serta anak-anak terlantar, Selasa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot thailand slot gacor resmi demo slot