Minggu , 28 April 2024

Hujan, Jalan Ciptakarya Hancur dan Makan Korban Kendaraan Roda Empat Patah As

PUPR Kota Pekanbaru Bantah Lakukan Pembiaran, Janji Turunkan Alat Berat

Salah satu mobil sedan terperosok dan tersadai saat lewat jalan banjir berlubang.

PANAM (Khabarmetro.com)- Parah dan sangat miris. Kondisi Jalan Ciptakarya tak jauh dari Jalan Sakato, Kelurahan Sialangmunggu, Kecamatan Tuahmadani. Air menggenang di badan jalan, dan membuat badan jalan hancur juga berlubang-lubang.

Nahas dialami sebuah mobil sedan, Kamis (14/11/2023). Akibat nekat melewati jalan yang digenangi air, berlubang dan hancur, mobil putih ini akhirnya jadi korban. As ban depan mobil ini pun sepertinya patah dan harus tersadai di tengah jalan itu.

Situasi ini membuat warga sekitar geram dan gerah bercampur marah. Sebagian warga nampak berkerumun di lokasi kejadian. Sebagian nampak sambil menunjuk-nunjuk dan mengumpat. Namun, Dinas PUPR Kota Pekanbaru belum nampak ada tindakan konkret untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Kadis PUPR Kota Pekanbaru Edward Riansyah yang coba dikirimi foto-foto dan video dari lokasi kejadian, walau agak lambat merespon, akhirnya menjawab WA. “Kondisi dmn (dimana, red). Kita emang punya keterbatasan,” ujarnya.

Lurah Sialangmunggu Fitriyati yang menelepon redaksi khabarmetro.com, memberi kabar bahwa pihaknya sudah mencoba meminta bantu agar diturunkan alat berat.

Itulah yang dikatakan Edu, bahwa alat berat di Dinas PUPR terbatas dan sedang bekerja juga di lapanga. “Ya Nnti kita coba,,,Karna alat juga masih kerja…,” ujar Edu lagi.

Bicara soal perhatian Pemko Pekanbaru, dimana warga sekitar menganggap kondisi seperti itu terlalu lama diselesaikan, terjadi pembiaran dan tidak ada perhatian, Edu membatahnya. “Bukan tak ada perhatian bang. Yang jelas kami Nanti coba cek dulu kesana,” tulis Edu via WA.

Langsung Turunkan Petugas, Alat Berat Nyusul

Doddy, yang mengaku dari PUPR Kota Pekanbaru menelepon ke redaksi khabarmetro.com. Dia katakan, dalam perjalanan dan segera sampai di lokasi.

“Kami turun ke lokasi bang. Kami cek kesana, nanti alat berat akan turun,” kata Doddy.

Sampai di lokasi, Doddy disambut oleh RT setempat dan Lurah Sialangmunggu. “Kami sudah di lokasi ni bang. Ada pak RT juga disini. Cek lokasi dulu ya, alat berat segera kami arahkan ke lokasi,” ujar Doddy bersemangat.

Atas tindakan cepat dan responsif dari Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Ketua RW 07 Khairul Amri SPi yang kebetulan ikut berkomunikasi dengan warga dan lurah, memberikan apresiasi.

“Maunya kita memang seperti ini. Ketika ada masalah dan masyarakat sudah resah, ya harus cepat direspon. Jangan ditunggu korban jatuh, baru pula mau diambil tindakan. Terimakasih kepada Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah yang sudah memberi perhatian dan cepat tanggap,” kata Caleg Golkar Dapil 6 DPRD Kota Pekanbaru, nomor urut 4 ini. (Km1/irg)

Check Also

Region Head PTPN IV Regional III: Hari Kemenangan untuk Perkuat Perbaikan

Region Head PTPN IV PalmCo Regional III Rurianto berpesan kepada segenap insan perusahaan agar menjadikan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *