Kamis , 28 Maret 2024

FKPP Rohul Serahkan Bantuan ke Ponpes Al Kahfi Bangun Purba yang Terbakar

BANGUN PURBA-Pasca musibah kebakaran yang menimpa Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Kahfi dukungan moril dan bantuan materi terus mengalir kepada pengurus Ponpes yang berkedudukan di Desa Bangun Purba Barat, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul)

Bantuan untuk Ponpes Al Kahfi yang mengalami musibah kebakaran, Sabtu (4/9) pekan lalu itu datang dari Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kabupaten Rohul.

Pimpinan Ponpes Al Kahfi, Buya Rasmin Damri Lubis, Lc yang diwakili Ustadz Soleh menyambut kedatangan pengurus FKPP Rohul diantaranya, Wakil Ketua I H. Sakinul Muttaqin, Lc., M.Pd, Sekretaris Umum, Ustadz Ahmad Siregar S.Pd.I, dan Bendahara Umum FKPP, Ahmad Ansori, sekaligus menerimakan secara simbolis bantuan dana.

Sekum FKPP Rohul, Ustadz Ahmad Siregar menerangkan, bantuan yang disalurkan kepada pihak pengurus Yayasan Ponpes Al Kahfi merupakan sumbangan dari sejumlah Ponpes yang ada di Provinsi Riau, khususnya Kabupaten Rohul.

Dirinya berharap, bantuan yang diberikan dapat meringankan biaya pembangunan kembali ruangan pondok yang sudah hangus terbakar.

“Kami mewakili pengurus FKPP kabupaten juga pengurus Provinsi turut berduka atas musibah kebakaran yang melanda teman-teman pengurus Ponpes Al Kahfi.

Sebagai bentuk rasa empati dan kepedulian sesama pengurus pondok, kami melakukan penghimpunan dana secara spontanitas, sampai hari ini dana yang kami terima dan diserahkan ke pihak Ponpes Al Kahfi sebesar Rp18.500.000,” terang UAS sapaan akrab Ahmad Siregar kepada khabarmetro.com, Jumat (10/9).

UAS juga memberikan semangat kepada pengurus pondok agar mengambil hikmah atas kejadian kebakaran yang sudah terjadi. Menurut UAS, dirinya bersama Ponpes Daarul Quran Darussalam Bukit Intan Makmur juga pernah merasakan duka yang sama.

Namun, berkat kesabaran dan usaha yang terus dilakukan bersama warga pondok, sekarang tampilan bangunan Ponpes DQD jauh lebih baik dibanding bangunan sebelumnya.

“Kita yakin dan percaya, Allah memberikan ujian kebakaran ini pasti dibalik nya ada hikmah yang tidak kita ketahui. Mudah-mudahan dari kejadian ini, Allah ganti dengan yang lebih baik dan baru,” kata UAS menyemangati.

Sementara, Ustadz Soleh mengucapkan terima kasih atas kedatangan pengurus FKPP yang sudah ikut menyalurkan bantuan untuk pondoknya.

Diketahui dari Ustad Soleh, bahwa musibah kebakaran telah menghanguskan 1 ruangan asrama santri putra. Tak ada yang bisa diselamatkan, pakaian, buku dan peralatan belajar santri hangus dilalap si jago merah. Beruntung pada saat kejadian, para santri tengah melaksanakan Sholat Fardhu Isya, jadi tidak sampai ada korban jiwa.(KM3)

Check Also

Dorong Ekonomi Masyarakat Jelang Lebaran, PTPN IV PalmCo Gelar Mudik Gratis dan Pasar Murah

Pekanbaru – Sub Holding Perkebunan Nusantara, PT Perkebunan Nusantara IV PalmCo akan menggelar Mudik Gratis …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot online link slot gacor slot gacor resmi