Kamis , 18 April 2024

EKK Pangkalan Lesung Terbaik

PANGKALANLESUNG-Kecamatan Pangkalan Lesung menjadi kecamatan yang terbaik dari 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Pelalawan dalam Evaluasi Kinerja Kecamatan (EKK) Tahun 2020. Alhasil kecamatan yang dipimpin Camat H Adnan SH berhak mewakili Kabupaten Pelalawan ketingkat Propinsi Riau Tahun 2020.
Kamis (5/11) Camat H Adnan SH terpilihnya kecamatan yang dipimpinnya tak lepas dari beberapa program unggulan yang dilaksanakannya. Diantaranya jelas Camat Pangkalan Lesung ini, Pembangunan Bumi Perkemahan, Pembangunan Islami Center bantuan CSR PT Musim Mas, Pembangunan Rumah Suluk Swadaya Masyarakat, Pembangunan Gapura Masjid Al_Anshor swadaya masyarakat dan yang lainnya.
‘’Ini diantara poin yang menjadi Kecamatan Pangkalan Lesung terpilih mewakili Kabupaten Pelalawan ke tingkat Provinsi Riau dalam EKK tahun ini,’’paparnya sambil menyebutkan untuk penilaian sudah berlangsung sejak sehari sebelumnya, Tim Penilai dari Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Riau beserta Ketua Dr Rahyunir Rauf dan anggota Tim Penilai Evaluasi Kinerja Kecamatan Tingkat Provinsi Riau bersama Asisten I Setkab Pelalawan Drs H Zulhelmi,M.Si telah hadir di Kecamatan Pangkalan Lesung Kabupaten Pelalawan.
‘’Kami juga berharap agar penilaian EKK tingkat Provinsi Riau Tahun 2020 ini akan mendapatkan hasil yang lebih baik. Selain itu kepada juri penilai agar memberikan masukan yang membangun untuk kemajuan Kecamatan Pangkalan Lesung kedepannya,’’harap Camat Adnan.
Sementara itu lanjut Camat, Asisten I yang menyampaikan ucapan selamat kecamatan yang dipimpinnya berharap dengan ada penilaian dari tim ini, bisa membawa warna tersendiri, sehingga dapat terciptanya kinerja pelayanan publik Kantor Camat pangkalan lesung yang efektif dan efisien.
Asisten Zulhelmi juga lanjut Camat mengatakan berdasarkan evaluasi kinerja yang telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Pelalawan pada Kantor Camat Pangkalan Lesung sebelumnya, mendapati seluruh tugas dan fungsi kecamatan yang telah diatur dalam Peraturan Perundang-undangan, dapat dilaksanakannya secara baik, efektif dan efisien serta dapat memenuhi seluruh indikator – indikator penilaian kinerja organisasi dalam memberikan pelayanan publik yang berkualitas.

Maka dari itulah sebut Camat, Kecamatan Pangkalan Lesung terpilih sebagai yang terbaik dari 12 Kecamatan di Kabupaten Pelalawan dalam penilaian evaluasi kinerja Kecamatan Tingkat Kabupaten Pelalawan.
Kata Camat lagi, Asisten juga menaruh harapan melalui kegiatan evaluasi kinerja Kecamatan ini, dapat meningkatkan peran aparatur pemerintah khususnya di Kantor Camat pangkalan lesung dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan publik secara lebih optimal dan lebih cepat.
Sehingga imbuhnya, Kecamatan Pangkalan Lesung dapat mengukir prestasi dengan menjadi yang terbaik dari seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau dan bisa menjadi rumah contoh untuk Kabupaten Pelalawan sendiri serta Provinsi Riau pada umumnya.amr

Check Also

Puluhan Buruh Bongkar FUK-SPTI PT Naga Mas Argo Mulia Desak Nazarial Dicopot sebagai Ketua FUK Desa Talikumain

Penyerahan surat mosi tidak percaya kepada pengurus DPC SPTI Senen 15/04/2024 ROKAN HULU– Puluhan anggota …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot thailand slot gacor resmi demo slot