Jumat , 29 Maret 2024

Camat Ajak Investor kelola Wisata di Batang Cenaku

 

BATANGCENAKU (khabarmetro.com)–  Camat Batang Cenaku Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), H. Mas’ud, SE mengajak investor baik di daerah maupun luar daerah untuk kelola objek wisata yang tersebar di Kecamatan yang ia pimpin saat ini.

“Para investor, yuk kita garap sama-sama objek wisata di Batang Cenaku,” ujarnya, Kamis (20/5/2021).

Ia juga menjelaskan, bahwa di Kecamatan Batang Cenaku tersebut sangat kaya akan objek wisata, sebut saja Air terjun Denalo yang terletak di Desa Alim, Arung Jeram yang terletak di Desa Sipang, dan masih banyak yang lainya.

“Yang paling viral baru-baru ini adalah Bukit Selancang,” tambahnya.

Dimana daya tarik dari Bukit Selancang tersebut sangat luar biasa, masyarakat Inhu tidak perlu jauh-jauh untuk merasakan bagaimana sejuknya udara di atas gunung, melihat awan dari dekat, bahkan seolah-olah kita berada diatas awan serta merasakan kemah seperti di gunung. Panorama seperti itu bisa di rasakan jika kita berkunjung ke Bukit Selancang.

“Akses jalan menuju Bukit Selancang bisa dikatakan sangat bagus, kita bisa pakai kendaraan langsung ke lokasi,” imbuhnya.

Namun disamping itu, meski beberap objek wisata di Batang Cenaku sudah berjalan dengan baik, namun ia masih menilai sistim pengelolaan serta sarana pendukung masih harus dibenahi, sebab kalau dibiarkan begitu saja dikhawatirkan wisatawan tidak mau berkunjung untuk kedua kalinya.

“Saya pikir harus ada wahana-wahana moderen pendukung seperti permainan anak-anak, souvenir khas, dan tata kelola yang terintegrasi antar objek wisata agar lebih optimal hasilnya,” terang Camat.

Oleh karena itu ia mengajak dan menghimbau para investor yang ingin berinvestasi di bidang wisata khususnya di Kecamatan Batang Cenaku, untuk meninjau objek wisata yang ada.

“Kami sangat menyambut jika ada investor yang mau mengelola wisata di tempat kami, kita akan kelola bersama-sama dari pemerintah kabupaten hingga pemerintahan desa, saya pikir tidak ada yang keberatan,” tutupnya.(har)

Check Also

Dorong Ekonomi Masyarakat Jelang Lebaran, PTPN IV PalmCo Gelar Mudik Gratis dan Pasar Murah

Pekanbaru – Sub Holding Perkebunan Nusantara, PT Perkebunan Nusantara IV PalmCo akan menggelar Mudik Gratis …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot online link slot gacor slot gacor resmi